Headline

Warga RW 013 Rawa Buaya Antusias Ikuti Pemilihan Ketua RT Serempak


Foto : Pemilihan Ketua RT dilingkungan RW 013 Kelurahan Rawa Buaya kecamatan Cengkareng Jakarta Barat 

The Karawang Post - Jakarta | Pemilihan ketua RT di RW 013, Kelurahan Rawa Buaya, Kecamatan Cengkareng, Jakarta Barat, berlangsung serempak pada Minggu (23/2/2025). Ketua panitia pemilihan, Sukirno, yang juga menjabat sebagai karateker sekretaris RW, menegaskan bahwa pemilihan kali ini mencakup lima RT, yakni RT 01, 02, 03, 04, dan 05. 

Ia berharap proses pemilihan berjalan demokratis sesuai dengan mekanisme yang diatur dalam Peraturan Gubernur (Pergub) No. 22 Tahun 2022.

"Syarat dan ketentuan sudah sesuai dengan Pergub, dan telah dikonfirmasi oleh pihak pemerintahan kelurahan," ujar Sukirno.

Lebih lanjut, Sukirno menjelaskan bahwa semua calon telah melalui seleksi administrasi yang ketat agar pelaksanaan pemilihan dapat berjalan sesuai jadwal. 

Namun, jika di kemudian hari muncul kendala atau permasalahan, maka keputusan akan dikembalikan kepada forum musyawarah warga.

"Jika ada kendala, forum warga yang akan menentukan solusinya," tambahnya.

Sementara itu, Sekretaris Kelurahan (Sekel) Rawa Buaya yang juga menjabat sebagai karateker RW 013, Wardati, memastikan bahwa proses pemilihan berlangsung aman dan tertib. Ia juga menegaskan bahwa dinamika yang muncul selama pemilihan adalah bagian dari demokrasi.

"Kita berpegang pada Pergub No. 22 Tahun 2022 tentang tata cara pemilihan RT/RW. Jika ada hiruk-pikuk dalam pemilihan, itu adalah bagian dari semarak demokrasi," ungkap Wardati saat menghadiri pemilihan ketua RT 04.

Wardati juga menekankan bahwa seluruh calon yang mendaftar telah lolos verifikasi administrasi yang dilakukan secara faktual oleh panitia.

"Semua calon telah memenuhi syarat administrasi dan kelengkapan yang diperlukan," tandasnya.

Dengan pelaksanaan yang berjalan tertib dan sesuai regulasi, pemilihan ketua RT di RW 013 diharapkan dapat menghasilkan pemimpin lingkungan yang mampu membawa perubahan positif bagi warga setempat.


• ZuL

0 Komentar

© Copyright 2022 - THE KARAWANG POST