Sejumlah Artis Dangdut beken meriahkan Pesta Pernikahan Kerabat Boss YPPI

 


Thekarawangpost.com-Karawang | Owner PT. YPPI, Muhammad Kisro atau akrab di sapa Korin, menjadi pemangku hajat pesta pernikahan keponakannya kedua mempelai Maldini-Ayu Lestari.

Pesta pernikahan Maldini dan Ayu Lestari berlangsung meriah dengan dihibur konser dangdut dari orkes Melayu Mutiara nada dengan menghadirkan sejumlah artis ternama seperti Cantika Davinca, Jihan Audy, Evie Tamala dan artis artis lainnya.

Korin bersyukur acara pernikahan Maldini-Ayu Lestari berjalan aman, lancar dan meriah, dan konser dangdut disambut antusias pecinta musik dangdut dari berbagai kalangan masyarakat.

"Semoga kedua mempelai menjadi keluarga sakinah mawadah warahmah dan rumah tangganya langgeng serta segera diberikan momongan dan menjadi anak sholeh dan sholehah yang menjadi kebanggaan kedua orangtua,"pungkasnya.

0 Komentar

© Copyright 2022 - THE KARAWANG POST